Mengatasi Kebosanan Dalam Berbisnis Online Yang Sering Melanda

10 May 2021 - Kategori Blog

Dalam hidup ini pastilah pernah merasakan kebosanan entah itu bangun pagi, entah itu menghadapi hari senin dan sebagainya, sedangkan dalam berbisnis online biasanya kebosanan itu muncul ketika membuat caption instagram setiap hari, mengupload produk di marketplace, setiap hari harus posting di facebook atau bosan udah upload produk tapi tetap aja gak ada yang beli.

Kita tahu  melakukan hal yang sama berulang-ulang itu membosankan , padahal kita tahu aktivitas itu adalah hal yang penting? Bagaimana cara mengatasinya? Yuk kita bedah.

  1. Aktivitas tersebut belum menjadi sebuah kebiasaan
    Bila sebuah aktivitas belum menjadi sebuah kebiasaan, otak kita memerlukan energi yang besar untuk melakukannya.  Wajar, bila di satu titik kita merasa bosan. Kebosanan adalah tanda energi kita sudah sangat rendah, butuh diisi ulang dayanya. Maka, saat kita bosan beristirahatlah. Isi kembali daya kita sehingga kita dapat melakukan aktivitas tersebut saat daya kita terisi kembali.
  2. Tantangan
    Bisa juga seperti ini, ketika kemampuan kita diatas jauh namun tantangannya terlalu rendah timbullah rasa bosan, bagaimana kalau anda tingkatkan lagi tantangannya untuk mengusir jauh rasa bosan. Contohnya selama ini anda sibuk mengupload produk atau sibuk mencari konten terbaru untuk di post di akun jualan anda, cobalah tantangan baru dengan menambah ilmu baru atau mempelajari ilmu baru dengan membeli e- course atau buku untuk menunjang bisnis online anda.
  3. Impian
    Kebosanan bisa juga muncul karena kita mulai kehilangan makna atau lupa alasan kenapa harus berbinis online, misalnya anda punya impian punya rumah baru untuk orang tua dengan cara berbisnis, mungkin dengan mengingat kembali impian-impian yang belum di capai mampu mengusir rasa kebosanan.

    Nah, terkait kebosanan tadi, mana yang menjadi penyebabnya? Apakah karena ia belum menjadi sebuah kebiasaan atau karena Anda merasa kurang tertantang atau lupa dengan impian yang masih banyak yang belum tercapai ?Anda merasa mulai kehilangan makna saat melakukannya? Mudah-mudahan, tulisan ini membantu mencerahkan anda dan menambah semangat anda dalam berbisnis online.

, , , , , , , , , ,

 
Chat via Whatsapp